Ketua LPT NU Jambi: Mahasiswa Hari Ini adalah Pemimpin Masa Depan

Jambi – tarnabakunews.com : Koordinator Daerah Badan Eksekutif Mahasiswa Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (BEM PTNU) Provinsi Jambi menggelar Talk Show sekaligus buka puasa bersama, bertepatan dengan 27 Ramadhan 1446 H. Acara ini berlangsung di Aula Institut Islam Ma’arif Jambi (IIM Jambi) dengan tujuan mempererat silaturahmi antaranggota BEM dalam aliansi Korda BEM PTNU Jambi, Kamis, 27 Maret 2025.

Baca Juga | Dukungan terhadap RUU TNI Menguat di Jawa Timur, Dari Mojokerto hingga Blitar 

Talk Show ini mengangkat tema “Peran Mahasiswa dan Pemuda NU dalam Menunjang Kemajuan dan Pembangunan Daerah” dengan menghadirkan narasumber utama Ketua Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPT NU) Provinsi Jambi, Prof. Dr. Bahrul Ulum, MA. Dalam pemaparannya, Prof. Bahrul menekankan pentingnya peran mahasiswa dalam organisasi sebagai wadah pembelajaran dan pengembangan diri. 

“Mahasiswa yang aktif berorganisasi akan memiliki nilai lebih ketika terjun ke masyarakat. Organisasi adalah laboratorium untuk mengasah kemampuan, soft skill, kepemimpinan, serta berbagai keahlian lainnya,” ujar Prof. Bahrul. 

Baca Juga | PNIB Bagikan Takjil di Surabaya, Serukan Indonesia Bersih dari Paham Radikal

Ia juga menegaskan bahwa mahasiswa hari ini adalah calon pemimpin di masa depan. 

“Kalian adalah generasi muda yang memiliki pemikiran segar dan semangat tinggi. Kelak, mahasiswa yang hadir hari ini akan menjadi pemimpin di berbagai bidang—mungkin sebagai rektor, dosen, anggota DPR, bupati, atau pejabat lainnya. Oleh karena itu, jangan menjadi mahasiswa yang apatis,” tambahnya. 

Dalam sesi diskusi, Prof. Bahrul juga memberikan motivasi serta dorongan bagi para mahasiswa agar tetap berperan aktif dalam pergerakan dan perjuangan akademik maupun sosial. Kegiatan ini diharapkan dapat menghidupkan kembali semangat aktivisme mahasiswa BEM PTNU di Jambi yang sempat meredup dalam beberapa waktu terakhir. 

Acara ditutup dengan buka puasa bersama sebagai bentuk kebersamaan dan solidaritas antaranggota BEM PTNU Jambi. 

P/W Kang Pithil – Editor : Mst

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *