ORARI Jombang Korwil Timur Ikuti Apel Dukungan Komunikasi di Mojoagung

Jombang | Mojoagung tarnabakunews.com : Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Jawa Timur Lokal Jombang Korwil Timur turut serta dalam apel kesiapan dukungan komunikasi (Dukom) yang digelar di Pos 4 RTH Taman Mojoagung, Jombang, pada Rabu pagi pukul 08.00 WIB, 26 Maret 2025.

Baca Juga | ASMUTRI Bahas Keanggotaan Tetap di KORMI Nasional dalam Rapat Terbatas

Kegiatan ini diikuti oleh jajaran anggota ORARI Lokal Jombang Korwil Timur di bawah kepemimpinan Muhaimin (YD3BTR) Buchori  ( YG3BTU), Siti aviva   (YD3CZG), Sujono ( YD3AKW). Apel ini bertujuan untuk memperkuat kesiapan komunikasi dalam mendukung berbagai situasi, termasuk tanggap darurat dan kegiatan sosial di wilayah Jombang dan sekitarnya.

Dukungan komunikasi (Dukom) merupakan salah satu peran utama ORARI dalam membantu kelancaran arus informasi, khususnya dalam keadaan darurat, bencana alam, atau kegiatan yang memerlukan koordinasi cepat dan akurat. Melalui apel ini, ORARI Jombang menegaskan komitmennya dalam berkontribusi terhadap layanan komunikasi yang handal dan siaga bagi masyarakat.

Muhaimin menyampaikan bahwa ORARI akan terus meningkatkan kapasitas dan koordinasi dalam mendukung komunikasi darurat. “Kami siap memberikan kontribusi terbaik untuk mendukung kelancaran komunikasi dalam berbagai kondisi, baik dalam keadaan normal maupun situasi darurat,” ungkapnya.

Baca Juga | Diduga Menyalahgunakan Wewenang, Kades Karobelah Dipertanyakan soal Transparansi Pemdes

Dengan partisipasi aktif dalam kegiatan seperti ini, ORARI Lokal Jombang Korwil Timur diharapkan semakin solid dalam menjalankan perannya sebagai mitra strategis dalam komunikasi dan kebencanaan di wilayah Jawa Timur.

Mst

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *