TULUNGAGUNG, tarnabakunews.com — Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Gamping, Koptu Gunawan dari Koramil Tipe B 0807/09 Campurdarat, terjun langsung mendampingi petani dalam kegiatan penanaman padi bersama Kelompok Tani Marsudi Tani, pada Sabtu (19/4/2025).
Baca Juga | JAGA DIWEK Sesi 2: Wadah Aspirasi Warga, Komitmen Bersama untuk Pembangunan yang Bersih dan Merata
Kegiatan berlangsung di area persawahan Desa Gamping, Kecamatan Campurdarat, Kabupaten Tulungagung. Pendampingan ini merupakan bagian dari peran aktif TNI AD, khususnya para Babinsa, dalam memperkuat ketahanan pangan dari tingkat desa.
“Kami hadir untuk memberikan pendampingan kepada petani sekaligus memastikan program pertanian berjalan lancar. Harapan kami, hasil panen nanti meningkat sehingga berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Koptu Gunawan.
Menurutnya, keterlibatan Babinsa bukan sekadar formalitas, melainkan bentuk nyata sinergi antara TNI dan rakyat dalam sektor pertanian. Kehadiran di lapangan dimaksudkan untuk memberikan motivasi dan dorongan semangat kepada para petani dalam mengelola lahan mereka secara optimal.
Baca Juga | Kadis Kominfo Jombang Bacakan Arahan Bupati: ASN Harus Tampil Amanah dan Inovatif

“Dengan semangat kebersamaan, kami harap pertanian di wilayah ini semakin maju dan ketahanan pangan semakin kuat. Petani sejahtera, desa pun mandiri,” imbuhnya.
Pendampingan seperti ini rutin dilakukan oleh jajaran Kodim 0807/Tulungagung sebagai bagian dari kontribusi TNI dalam program strategis nasional. Selain meningkatkan produksi pertanian, kegiatan ini juga mempererat hubungan emosional antara TNI dan masyarakat.
Penulis : LR/Kenzo | Editor : Mst
Leave a Reply